Kamis, 27 November 2014

Sayur Khas Boyolali - Daun Adas

3. Daun Adas

Adas atau adas pedas (Foeniculum vulgare Miller, suku adas-adasan atau Apiaceae) telah lama dikenal sebagai salah satu komponen pengobatan tradisional. Minyak adas yang dikandung bijinya menjadi salah satu komponen minyak telon.
Adas berasal dari daerah Laut Tengah timur (Italia ke timur hingga Suriah).
Tumbuhannya berbentuk herba yang berbau harum, berwarna hijau terang, tegak, dan dapat mencapai dua meter tingginya. Daun tumbuh sehingga 40 sentimeter panjang, berbentuk pita, dengan segmen terakhir dalam bentuk rambut, kira-kira selebar 0,5mm. Bunga yang dihasilkan di ujung tangkai adalah bunga majemuk yang berdiameter 5 hingga 15cm. Setiap bagian umbel mempunyai 20-50 kuntum bunga kuning yang amat kecil pada pedikel-pedikel yang pendek. Buahnya adalah biji kering dari 4 hingga 9 milimeter panjang, dengan lebar separuh panjangnya, dan mempunyai alur. Bijinya yang dikeringkan dikenali sebagai biji adas.
Daun adas menjadi sumber makanan larva beberapa spesies Lepidoptera, seperti ngengat Amphipyra tragopoginis dan Papilio zelicaon.




 Adas ( foeniculum vulgare ) berkhasiat menghilangkan dingin serta dahak dan juga meningkatkan peristaltik saluran cerna, merangsang kentut, meningkatkan nafsu makan dan mampuh menghancurkan batu ginja

Bagian tanaman yang bisa digunakan untuk pengobatan adalah buah dan daun.

Berikut ini adalah manfaat khasiat buah dan daun adas untuk dijadikan obat tradisional:

  • Manfaat khasiat buah adas
Buah adas bermanfaat  untuk mengobati sesak napas, susah tidur, penimbunan cairan dalamm zakar, rematik, ASI sedikit, sakit perut, perut kembung, bega, keracunan, muntah-muntah, diare, sakit kuning, kurang nafsu makan, proteinuria, nyeri haid serta haid tidak teratur.

  • Manfaat khasiat daun adas
Daun adas berkhasiat mengatasi batuk, perut kembung, kolik pada bayi, dan meningkatkan penglihatan

Berikut beberapa cara meramu tanaman adas untuk dijadikan sebagi obat tradisional:

Haid tidak teratur
Siapkan bunga dan daun srigading masing-masing 1/5 genggam, adas 1/2 sendok teh, jinten hitam 3/4 sendok teh, pulosari 1/2 jari, jeruk nipis 2 buah, bunga kesumba keling 2 kuntum, gula batu sebesar telur ayam, dicuci kemudian dipotong-potong seperlunya. Rebus bahan-bahan tadi tersebut dengan 3 gelas air bersih sampai tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin disaring, kemudian diminum 3 kali sehari, masing-masing 3/4 gelas.

Sesak napas
1. Seduh minyak adas sebanyak 10 tetes dengan 1 sendok makan air panas. Minum selagi hangat lakukan 3 kali sehari, sampai sembuh.

2. Siapkan adas 1/2 sendok teh, rimpang kencur 2 jari, pulosari ¼ jari, rimpang temulawak 1 jari, daun poncosudo (Jasminum pubescens) 1/4 genggam, jintan hitam 114 sendok teh, gula merah 3 jari, dicuci kemudian dipotong-potong seperlunya. Bahan-bahan tersebut direbus dengan 4 1/2 gelas air bersih sampai tersisa kira-kira setengahnya. Setelah dingin disaring, dan siap untuk diminum. Sehari 3 kali, masing-masing 3/4 gelas.

Batuk
1. Serbuk buah adas sebanyak 5 g diseduh dengan 1/2 cangkir air mendidih. Setelah dingin kemudian disaring, lalu ditambah dengan 1 sendok teh madu. Aduk hingga merata, kemudian minum sekaligus. Lakukan 2 kali sehari, sampai sembuh.
 
2. Daun saga 1/4 genggam, daun poko 1/5 genggam, bunga kembang sepatu 2 kuntum, bawang merah 2 butir, bunga tembelekan 10 kuntum, adas 1 sendok teh, pulosari 1 jari, gula merah 3 jari, rimpang jahe 1 jari, dicuci kemudian dipotong-potong seperlunya. 3 gelas air bersih direbus sampai tersisa setengahnya. Setelah dingin disaring, kemudian diminum. Lakukan 3 kali sehari, masing-masing 1/2 gelas.

Keracunan jamur atau tumbuhan obat
Siapkan 5 g serbuk buah adas, kemudian seduh dengan setengah cangkir arak. Minum selagi hangat.

Sariawan
Siapkan adas 3/4 sendok teh, daun iler 1/5 genggam, ketumbar 3/4 sendok teh, daun saga ¼ genggam, daun sembung 1/4 genggam, sisik naga 1/5 genggam, pegagan 1/4 genggam, pulosari 3/4 jari, daun kentut 1/6 genggam, rimpang kunyit ½ jari, rimpang lempuyang wangi 1/2 jari, kayu manis ¾ jari, gula merah 3 jari, dicuci dan dipotong-potong seperlunya. Rebus bahan-bahan tersebut dengan 4 1/2 gelas air bersih sampai tersisa setengahnya. Setelah dingin disaring, siap untuk diminum. Sehari 3 kali, setiap kali cukup 3/4 gelas.

Batu empedu
5 g serbuk buah adas diseduh dengan 1 cangkir air panas. Minum ramuan ini 2x sehari
Incoming search terms:

Sebaiknya adas tidak diberikan pada penderita alergi terhadap, seledri, wortel, penderita epilepsi dan anak di bawah umur. adas aman digunakan sebagai obat dalam jangka waktu yantidak lama.







cr : http://id.wikipedia.org/wiki/Adas
      http://manfaatdaunobat.blogspot.com/2013/10/manfaat-khasiat-daun-dan-buah-adas.html







Tidak ada komentar:

Posting Komentar